Untuk memperingati hari kartini, Forum Anak membuat video tentang R.A Kartini yang perjuangannya menyamaratakan derajat antara kaum laki-laki dan perempuan serta mengingatkan kita untuk selalu menjaga kebersihan dalam masa pandemi Covid-19. Tujuan kegiatan ini adalah untuk menghimbau kepada masyarakat khususnya anak-anak Kota Pontianak untuk selalu menjaga kesehatan serta kebersihan. Hari/Tanggal: Kamis,23 April 2020. Kegiatan ini dilaksanakan secara virtual melalui media sosial Instagtam @forumanakptk. Jumlah peserta kegiatan kartini kurang lebih 26 orang. Kegiatan ini diadakan oleh Cluster Pendidikan Forum Anak Kota Pontianak.